Thursday, December 30, 2010

Komputer Bakal Geser Peran Manusia di Internet

MOSKOW - Munculnya artificial intelligence (kecerdasan rekayasa) diklaim akan mengubah industri internet dan pola jejaring sosial dalam kurun 10 tahun mendatang.

Klaim ini datang dari pernyataan miliuner asal Rusia, Yuri Milner. CEO perusahaan internet Mail.ru dan pemilik DST Global itu menyatakan jika nantinya kita tidak akan bisa membedakanyang sedang berinteraksi dengan kita di dunia maya, bisa jadi mereka adalah komputer yang mampu berkomunikasi.

"Saya pikir dalam kurun 10 tahun mendatang, jika anda mempertanyakan sesuatu di jejaring sosial dan mendapatkan jawaban dengan cepat, anda tidak bisa memastikan apakah orang yang menjawab itu adalah manusia atau hanya komputer," ujar Milner, seperti dikutip melalui Yahoo News, Rabu (29/12/2010).

Begitu juga sebaliknya, lanjut Milner, ketika ada sebuah pertanyaan muncul, pengguna internet tidak akan bisa menebak apakah pertanyaan itu muncul dari seorang manusia atau komputer.

"Dengan menjawab pertanyaan itu, secara otomatis anda membantu komputer untuk menciptakan algoritma," papar Milner.

Mail.ru dimiliki oleh tokoh ternama Rusia, Alisher Usmanov dan sekarang sedang dalam tahap IPO di London. Perusahaan besar di Rusia itu kini juga mulai berekspansi ke negara lain melalui akuisisi dan pembelian saham. Baru-baru ini mereka telah menyimpan dana melalui 2,4 persen saham di Facebook. Dan tidak ketinggalan DST Global juga menyimpan sekira 10 saham di jejaring sosial tersebut.

"Hingga saat ini sudah banyak terjadi perubahan di dunia informasi kita. Bahkan informasi yang ada sekarang ini sama dengan informasi yang terangkum dalam sejarah publik di atas tahun 2003," papar Milner.

Dikabarkan Mail.ru juga akan membeli saham pengembang game Zynga dan situs voucher diskon belanja Groupon

No comments:

Post a Comment